Setiap fasad bangunan mempunyai ciri-ciri yang bisa untuk dikenali sehingga bisa memudahkan untuk membedakannya. Seperti dengan rumah skandinavia yang juga mempunyai fasad unik yang bisa membedakannya dengan konsep rumah lainnya. Rumah skandinavia biasanya banyak yang susah membedakannya dengan rumah minimalis karena hampir mirip dan juga mempunyai banyak persamaan mengenai pemilihan warna dan juga mengedepankan fungsi rumah tersebut.
Akan tetapi tentunya saja rumah skandinavia juga mempunyai fasad bangunan dengan ciri-ciri sendiri yang bisa untuk dikenali. Rumah skandinavian biasanya mengedepankan kesederhanaan dan juga fungsionalitas yang dipunyainya. Konsep fasad skandinavia memang serupa dengan minimalis yang mengedepankan fungsi rumah dan tidak mengutamakan mengenai dekorasi yang digunakan. Akan tetapi rumah skandinavia juga mempunyai beberapa prinsip yang berbeda dengan rumah minimalis.
Untuk sejarahnya sendiri, fasad rumah skandinavia merupakan desain yang berasal dari gaya Nordic atau negara-negara Nordic yang ada di Eropa. Konsep rumah fasad skandinavia mempunyai kesan yang sederhana tetapi juga tetap bisa melihat rumah yang tampilannya modern dan estetik. Sehingga walaupun mengedepankan fungsinya, tetapi estetika dari konsep ini juga ditinggalkan. Hal tersebut bisa dilihat dari sentuhan interior dan eksterior rumah gaya Nordic yang mengusung tema modern dan estetik.
Adapun untuk beberapa ciri rumah skandinavian yang bisa diketahui adalah sebagai berikut ini:
• Ciri pertama adalah rumah skandinavia selalu selaras dengan alam. Unsur alam tidak boleh dilewatkan dari fasad rumah ini yang memegang peranan penting. Konsep yang satu ini juga yang membedakannya dengan rumah minimalis, karena rumah skandinavia mengedepankan juga konsep rumah yang dekat dengan alam dan lingkungan di sekitarnya. Sehingga rumah ini memberikan kesan yang penghuninya bisa hidup selaras dengan alam sekitar.
• Ciri selanjutnya adalah rumah nordic mempunyai material kayu yang menjadi dominan atau paling sering digunakan. Hal tersebut juga turut untuk membuat rumah ini mempunyai kesan yang dekat dengan alam dan tampilannya natural.
• Rumah skandinavia menggunakan warna netral yang digunakan untuk memberikan kesan yang tenang.
• Mempunyai eksterior dan interior yang mengedepankan fungsinya sehingga biasanya mempunyai tampilan yang sederhana.
• Lantai yang digunakan pada fasad rumah skandinavia juga menggunakan warna terang dan material kayu.
• Material rumah yang digunakan adalah bahan yang ramah lingkungan karena orientasi dari rumah ini yang dekat dengan alam.
Setelah mengetahui berbagai ciri-ciri di atas, Anda bisa mengetahui mengenai fasad rumah skandinavia lebih dalam lagi. Selain itu juga kemudian akan bisa membedakannya dengan rumah minimalis yang biasanya mempunyai konsep hingga tujuan yang sama dengan rumah skandinavia. Akan tetapi mempunyai perbedaan dengan rumah skandinavia akan mengedepankan material yang ramah lingkungan dan juga dilengkapi dengan lingkungan alam yang menjadi perbedaan utama dari rumah skandinavia dan minimalis.