Publikasi Jurnal Sinta Dan Scopus Bisa Meningkatkan Mutu Perguruan Tinggi

Dalam lingkungan perguruan tinggi tentu sudah tidak asing lagi dengan hal-hal yang berkaitan dengan penelitian serta jurnal. Penelitian dan jurnal adalah suatu bentuk upaya perguruan tinggi dalam meningkatkan jumlah publikasi karya ilmiah baik itu berskala nasional ataupun skala internasional.

Perlu kalian ketahui jika jumlah publikasi di suatu perguruan tinggi sudah mencapai target maksimal, maka hal ini dapat mendorong tercapainya kualitas pendidikan khususnya dalam penelitian.

Sinta merupakan sebuah portal yang dipakai untuk menilai kinerja peneliti, jurnal, penulis dan kinerja institusi IPTEK. Selain itu juga sinta adalah alat untuk pengindeksan internasional sebagai database buku, jurnal, artikel serta karya ilmiah yang lainnya.

Sedangkan scopus merupakan suatu database sitasi/literatur ilmiah yang pemiliknya adalah penerbit terkenal di dunia, Elsevier. Fungsi utama scopus yaitu untuk indeks literatur ilmiah guna memberikan sebuah informasi yang benar mengenai metadata seperti artikel ilmiah secara individu, termasuk pada data publikasi, referensi, abstrak dan lainnya. Maka dari itu manfaat publikasi sinta dan scopus sangat berpengaruh pada peningkatan mutu perguruan tinggi.

Manfaat Publikasi SINTA dan Scopus

Ketika kita berhasil mempublikasikan suatu karya ilmiah ke jurnal SINTA atau Scopus maka akan banyak manfaat yang didapatkan, seperti berikut ini:

  1. Manfaat bagi dosen, mempublikasikan jurnal SINTA atau Scopus akan mendapatkan banyak manfaat seperti bisa menambah nilai KUM yang dapat digunakan untuk salah satu persyaratan kenaikan pangkat, ataupun untuk kebutuhan akreditasi salah satu perguruan tinggi.
  2. Manfaat bagi mahasiswa, melakukan publikasi jurnal SINTA atau Scopus bagai mahasiswa yaitu dapat dipakai untuk memenuhi salah satu kebutuhan syarat sidang akhir, baik itu dalam jenjang S1, S2, ataupun S3.
  3. Ikut Berpartisipasi Dalam Mengembangkan Dunia Akademik Salah satu manfaat publikasi jurnal SINTA atau Scopus yaitu dapat menghasilkan banyak hasil penelitian yang kemudian bisa diakses oleh siapa saja yang memerlukan referensi. Dalam hal ini lah publikasi jurnal ilmiah dapat mengembangkan dunia akademik.

 

Akhir Kata

Demikianlah pembahasan mengenai pentingnya publikasi jurnal terindeks SINTA atau Jurnal bereputasi Scopus untuk Perguruan Tinggi. Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih

Baca Juga: Jasa Pembuatan Artikel Jurnal Ilmiah; SINTA