Di era modern saat ini, ternyata bunga masih tetap tak tergantikan sebagai simbol ungkapan perasaan yang juga bisa mewakili keberadaan terhadap sesama. Media ini masih tetap dipilih kebanyakan orang, instansi maupun perusahaan untuk mengucap ungkapan kasih sayang, selamat, hingga duka cita. Selain itu, harga karangan bunga ekonomis yang semakin terjangkau membuat makin banyak orang yang menggunakannya.
Karangan Bunga yang Murah Sekalipun tetap Bisa Berkesan
Mungkin saat melihat kiriman bunga yang indah, Anda berpikiran bahwa kiriman bunga tersebut pastilah mahal harganya. Ternyata tidak selalu demikian. Menggunakan jasa florist yang handal, siapapun bisa mengirimkan karangan bunga yang indah sesuai dengan kemampuan finansialnya. Anda sebagai pemesan pun juga bisa ikut memastikan hal ini dengan cara:
- Menyesuaikan maksud kiriman bunga Anda
Pastinya Anda memiliki maksud dan tujuan mengirim karangan bunga kepada seseorang. Untuk itu, Anda pun perlu menyesuaikan dengan situasi dan kondisi penerima karena ada ketentuan yang mengikat di dalamnya. Misalnya, bunga yang dikirim untuk keadaan duka pastinya berbeda dari jenis bunga karangan di acara pernikahan. Kiriman bunga yang tidak sesuai justru bisa memicu salah paham dan pastinya Anda tidak menginginkan hal ini terjadi bukan?
- Sesuaikan dengan tema
Tak jauh berbeda dengan aspek tujuan dikirimkannya bunga, Anda juga perlu menyesuaikan tema. Mudahnya, tema untuk karangan bunga duka cita pastinya berbeda dari tema karangan bunga hari bahagia. Tak hanya itu, sama-sama hari bahagia, tema karangan bunga juga bisa berbeda misalnya tema untuk hari ulang tahun berbeda dengan tema karangan bunga untuk acara lamaran.
Penyesuaian tema ini berhubungan dengan desain karangan bunga itu sendiri. Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan dengan harga yang sesuai dengan anggaran, maka florist akan membantu Anda untuk memilih jenis bunga lengkap dengan paduan warna hingga berbagai elemen yang dibutuhkan untuk mendapatkan karangan bunga ekonomis namun bernilai dan berkesan.
- Mempertimbangkan masalah pengiriman
Pengiriman seringkali menjadi aspek krusial dalam pemesanan karangan bunga. Dalam hal ini ada 2 faktor yang perlu Anda pastikan untuk mendapatkan karangan bunga yang benar-benar berkesan. Kedua faktor tersebut adalah durasi dan kualitas pengirimannya. Karangan bunga yang datang terlambat atau bahkan berantakan dan layu pastinya membuat nilainya berkurang atau bahkan hilang.
Untuk itu, selain mengantisipasinya dengan memesan jauh hari sebelum hari H, Anda sebaiknya juga memperhitungkan berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh pihak logistik atau pihak florist hingga karangan bunga pesanan Anda sampai ke alamat tujuan. Selain itu, Anda juga bisa memastikan kualitas pihak logistik apakah mereka memiliki tenaga profesional dengan kendaraan yang memadai.
Selain itu, untuk mencegah keterlambatan sebaiknya Anda juga mencantumkan alamat penerima dengan benar dan sejelas mungkin. Pastinya Anda tidak mau kiriman bunga tersebut nyasar atau bahkan tidak terkirim bukan? Meskipun karangan bunga yang Anda kirimkan tak seberapa harganya, pasti sangat disayangkan jika Anda melewatkan momen penting tanpa dihiasi karangan bunga.
Selain itu, Anda juga perlu memastikan bahwa lokasi penerima memperbolehkan adanya karangan bunga, misalnya di rumah sakit yang tidak semuanya memperbolehkan kiriman bunga.
Demikianlah beberapa tips sederhana yang bisa Anda terapkan untuk mendapatkan karangan bunga dengan harga yang terjangkau namun tetap memberikan kesan mendalam bagi penerima. Untuk itu, Anda akan memerlukan jasa florist profesional berpengalaman yang mampu menebak berbagai keinginan dan memuaskan Anda dari layanan terbaik. samarinda.aliciaflorist.com